Siberasi.id – Pj Walikota Cirebon Agus Mulyadi menghadiri upacara pengukuhan dan orasi ilmiah jabatan Guru Besar Universitas Padjadjaran di Graha Sanusi Hardjadinata UNPAD, Selasa (23/1).
Dalam kesempatan tersebut, UNPAD mengukuhkan 14 Guru Besar. Tiga diantara Guru Besar tersebut merupakan kerabat dekat Pj Wali Kota Cirebon. Diantaranya dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, yaitu Prof. Dr. drs. Entang Adhy Muhtar, M.S., dalam bidang Ilmu Administrasi Pembangunan Perdesaan, Prof. Dr. dra. Erna Maulina, M.Si., dalam bidang Ilmu Strategi Bisnis UMKM, dan Prof. Dr. dra. Ira Irawati, M.Si., dalam bidang Ilmu Manajemen Publik.
“Alhamdulillah, saya berkesempatan hadir dalam momen yang luar biasa. Tentu saya ucapkan selamat dan apresiasi para Guru Besar. Ketiganya saya kenal dekat, Prof Entang itu orang Cirebon, kemudian Prof Erna istrinya Pak Dudi dulu mantan asisten dan asesor serta Prof Ira sempat menjadi tim penggerak PKK di Kota Cirebon,” ujar Pj Walikota usai upacara pengukuhan dan orasi ilmiah.
Pj Walikota menilai, keberadaan para Guru Besar ini tentu akan menjadi sumber inspirasi bagi seluruh komunitas akademik untuk terus mengejar keunggulan dalam bidang ilmiah dan menciptakan dampak positif bagi masyarakat.
“Ketiganya berasal dari Fakultas Ilmu Sosial dan Politik yang tentu bersentuhan dengan pelaksanaan tugas pemerintahan. Orasi ilmiahnya menjadi inspirasi untuk saya secara pribadi dan semoga memotivasi kita semua,” jelasnya.
Tak hanya itu, Pj Wali Kota juga menilai, gelar Profesor bukan semata kata. Melainkan simbol dari perjalanan panjang, pengabdian tanpa batas, dan ketekunan yang mengantarkan seseorang pada puncak keilmuan.
“Harapan kami agar ilmu pengetahuan yang dimiliki para Guru Besar ini tak sekadar menjadi kekayaan pribadi, melainkan menjadi sumber kontribusi yang nyata bagi kemajuan ilmu pengetahuan, lingkungan, dan masyarakat,” harapnya. (red)