Siberasi.id – DPD Partai Golkar Jawa Barat memberi perhatian serius kepada DPD Partai Golkar Kota Cirebon. Betapa tidak, sejak 2004 silam, perolehan kursi Partai Golkar di DPRD Kota Cirebon terus merosot.
Ketua DPD Partai Golkar Jabar, Ace Hasan Syadzily mengungkapkan, Partai Golkar di Kota Cirebon pernah mencapai kejayaannya pada 2004 silam ketika meraih 8 kursi DPRD, termasuk kursi ketua DPRD.
“Tahun 2004 bisa 8 kursi. Tapi tahun 2009 turun jadi 5 kursi, kemudian tahun 2014 turun lagi jadi 4 kursi dan tahun 2019 kita hanya dapat 3 kursi,” ungkap Ace Hasan dalam sambutannya pada pelantikan pengurus sekaligus rapat kerja daerah DPD Partai Golkar Kota Cirebon, di Hotel Prima, Minggu (28/8/2022).
Dengan saat ini hanya memiliki 3 kursi dari total 35 kursi DPRD Kota Cirebon, sambung Ace Hasan, Partai Golkar tak memiliki kursi pimpinan DPRD, berbeda dengan periode sebelumnya.
“Kenapa ini bisa terjadi? Karena partai tidak dikelola secara modern dan baik,” ungkap politisi yang juga Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI itu.
Oleh karenanya itu, menurut Ace Hasan, melalui kepengurusan baru yang di dalamnya banyak generasi muda dan ibu-ibu, harus mendorong Partai Golkar bertransformasi ke arah yang lebih baik.
Ace Hasan juga menganalogikan, Partai Golkar serupa kapal besar. Memiliki organisasi-organisasi yang mendampingi, layaknya sekoci bagi kapal besar tersebut.
“Partai Golkar itu seperti kapal induk, yang di dalamnya organisasi-organisasi yang mendampingi. Oleh karena itu, tidak ada alasan bagi Partai Golkar untuk tidak menang,” katanya.
Ia mengaku sudah berbicara dengan Ketua DPD Partai Golkar Kota Cirebon, Andrie Sulistio mengenai target. Konon, Beringin di Kota Cirebon menargetkan dapat 6 kursi DPRD pada Pileg 2024 mendatang.
“Maka dari itu, dalam menyusun daftar caleg jangan batasi, jangan tambal sulam. Bila perlu 10 caleg potensial kita pasang di tiap dapil,” katanya.
Sementara itu, Andrie Sulistio menegaskan, modal utama bagi partainya untuk meraih kemenangan pada 2024 mendatang ialah kekompakan.
“Kalau kita mau menang, harus bersatu dan solid. Partai ini akan menang bukan karena ketuanya hebat, sekretarisnya hebat, bendaharanya hebat, tapi semua bekerjasama,” katanya.
Ia mengatakan, semua struktural dan organisasi bagian dari Partai Golkar siap merealisasikan target-target partai. Sejalan dengan itu, Andrie juga menegaskan, tidak ada lagi perpecahan di tubuh partainya.
“Kalau masih ada, bertobatlah secepat mungkin. Mulai saat ini semua harus kerja bersama untuk memenangkan partai ini,” katanya.
Dalam kepengurusannya, Andri Sulistio berdampingan dengan Agung Supirno sebagai sekretaris dan Ana Susanti bendahara. Mereka bertiga juga merupakan anggota DPRD Kota Cirebon saat ini. (jri)