CIREBON – Pemerintah Kota Cirebon tengah mengebut untuk mencapai target kekebalan kelompok atau herd immunity melalui vaksinasi, sebagai upaya memutus mata rantai penularan Covid-19.
“Untuk vaksinasi tahap II insya Allah minggu ini di Arhanudse 14 Cirebon untuk 13.800 sasaran. Vaksinnya masih Sinovac, dari jalur TNI-Polri. Tapi tenaganya dari kita, berkolaborasi,” ungkap Kepala Dinas Kesehatan Kota Cirebon, dr Edy Sugiarto, Senin (26/7/2021).
Pihaknya memperkirakan cakupan vaksinasi di Kota Cirebon sudah mencapai 40 persen. Kota Udang jadi yang terbaik kedua di Jawa Barat dan ketujuh se-Indonesia dalam hal vaksinasi Covid-19.
“Vaksin dari pemkot juga ada 18.000 dosis. Berjalan secara simultan. Dalam sehari minimal 50 orang bisa dilayani di Puskesmas dan 102 orang di rumah sakit,” jelas Edy.
Menurut Edy, jika ketersediaan vaksin bisa stabil seperti saat ini, maka diprediksi target herd immunity bisa tercapai sebelum akhir 2021.
“Insya Allah Oktober selesai. Herd immunity bisa lebih dari 70 persen. Jadi insya Allah herd immunty di Kota Cirebon bisa lebih cepat tercapai,” katanya.
Sementara itu, Kota Cirebon sendiri termasuk kota yang harus melanjutkan kebijakan PPKM level 4, berdasarkan keputusan pemerintah pusat. (red)