Close Menu
Siberasi
    Facebook X (Twitter) Instagram
    • Tentang Kami
    • Pedoman Media Siber
    • Redaksi
    • Beriklan
    Facebook Instagram YouTube
    SiberasiSiberasi
    • Berita
      • Daerah
      • Cirebon
      • Nasional
    • Kolom
    • Politik
      • Umum
      • Griya Sawala
    • Video
    • Sibersastra
    Siberasi
    Home»Berita»Doa Bersama dan Deklarasi Pilkada Damai di Kota Cirebon
    Berita

    Doa Bersama dan Deklarasi Pilkada Damai di Kota Cirebon

    adminBy adminSelasa, 19 November 2024
    WhatsApp Facebook Twitter Telegram
    Doa bersama dan deklarasi pemilu damai yang digagas oleh Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Cirebon.
    Share
    Facebook WhatsApp Twitter Telegram

    Siberasi.id – Untuk mendukung pelaksanaan Pilkada 2024 yang damai dan kondusif, Pj Wali Kota Cirebon, Drs H Agus Mulyadi MSi menghadiri acara doa bersama dan deklarasi pemilu damai yang digagas oleh Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Cirebon.

    Agus Mulyadi memberikan apresiasi tinggi kepada FKUB atas inisiatifnya menggelar kegiatan yang bertujuan mempererat kerukunan antarumat beragama serta menciptakan suasana Pilkada yang aman dan tertib.

    “Kami berharap seluruh tahapan Pilkada berjalan lancar tanpa gangguan, membawa manfaat bagi kemajuan Kota Cirebon,” ungkap Agus.

    Ia juga menekankan pentingnya koordinasi dengan pihak-pihak terkait, termasuk KPU, Bawaslu, Polri, dan TNI, untuk memastikan seluruh proses Pilkada, mulai dari distribusi logistik, pengamanan masa tenang, hingga pencoblosan, berjalan sesuai prosedur.

    “Kami mengajak seluruh warga Kota Cirebon untuk menjaga persatuan dan menghormati perbedaan. Pilkada adalah pesta demokrasi yang harus menjadi momen menyatukan kita semua. Hindari provokasi yang dapat memecah belah masyarakat,” pesannya.

    Senada dengan itu, Ketua FKUB Kota Cirebon, Abdul Hamid menegaskan, doa bersama ini adalah wujud partisipasi tokoh agama untuk menciptakan suasana damai selama Pilkada.

    “Kami berharap kerukunan antarumat beragama di Kota Cirebon tetap terjaga. Dengan doa dan ikhtiar bersama, Pilkada akan berjalan transparan, adil, dan menghasilkan pemimpin terbaik,” ujarnya.

    Acara doa bersama ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, seperti tokoh agama, perwakilan partai politik, serta aparat keamanan dari Polri dan TNI. Kehadiran mereka mencerminkan komitmen kuat dalam menjaga keamanan dan kedamaian selama proses Pilkada berlangsung.

    Abdul Hamid juga menekankan pentingnya kedewasaan politik masyarakat Kota Cirebon dengan menunjukan bahwa Cirebon mampu menjadi teladan dalam berpolitik dengan mengutamakan keharmonisan dan kepentingan bersama.

    “Deklarasi pemilu damai ini menjadi simbol kuat untuk menjaga stabilitas Kota Cirebon, memperkuat kebersamaan, dan memastikan Pilkada berjalan sukses,” katanya.

    fkub kemenag kota cirebon Pilgub Jabar pilkada 2024 pilkada kota cirebon

    Berita Terkait

    Gemah Sebut Muhammad Idris Terlibat Pemerasan dan Judi Sabung Ayam

    Rabu, 21 Mei 2025

    Protes Keras! Warga Desa Kaliwulu Cirebon Tebar Ikan Lele di Jalan Rusak

    Selasa, 20 Mei 2025

    Duta Baca Cirebon Bicara Ini di Hari Buku Nasional

    Minggu, 18 Mei 2025

    Pemkab Cirebon Baru Punya Layanan 112? Wabup Jigus Bilang Begini

    Sabtu, 17 Mei 2025
    © 2025 - Siberasi.id. - PT Semesta Dua Bersaudara

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.