Siberasi.id – Calon Wakil Walikota Cirebon, Siti Farida, menggunakan hak pilihnya di TPS 14 Kelurahan Pekiringan, Kecamatan Kesambi, pada Rabu (27/11/2024). Farida hadir bersama suami dan keluarga besar untuk mengikuti proses pencoblosan.
Siti Farida ikut mengantre bersama warga setempat sebelum mencoblos. Sambil menunggu giliran, ia menyempatkan diri menyapa petugas KPPS dan berbincang dengan warga.
Setelah mencoblos, Farida mengungkapkan rasa syukur atas terselenggaranya Pilkada Kota Cirebon yang berlangsung aman dan kondusif.
Ia juga memuji kinerja petugas KPPS yang menjalankan tugas sesuai aturan tanpa perlakuan istimewa.
“Meski saya calon Wakil Walikota, tidak ada perlakuan khusus. Ini menunjukkan petugas KPPS bekerja profesional,” ujar Farida kepada awak media.
Ia turut berterima kasih kepada penyelenggara pilkada, TNI, dan Polri yang telah menjaga situasi Kota Cirebon tetap aman dan nyaman. Farida berharap tingkat partisipasi pemilih dalam Pilkada Kota Cirebon 2024 meningkat.
“Terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam Pilkada 2024 di Kota Cirebon,” katanya.
Farida menegaskan kedatangannya ke TPS juga untuk menunjukkan bahwa ia merupakan warga asli Kota Cirebon. Hal ini sekaligus membantah isu bahwa calon kepala daerah harus berdomisili di kota tersebut.
“Saya memiliki KTP Kota Cirebon, jadi saya asli wong Kota Cirebon,” tegas Farida, yang membawa jargon pasangan ‘IDOLA’.
Ia mengajak seluruh warga Cirebon untuk menjaga suasana kondusif hingga proses penghitungan suara selesai. Menurutnya, siapa pun yang menang dalam Pilwalkot adalah putra terbaik Kota Cirebon.
Siti Farida, yang berpasangan dengan Effendi Edo sebagai calon Walikota, maju melalui dukungan Partai Golkar, PKB, Partai Demokrat, dan PPP. Pasangan ini mengusung jargon “IDOLA”.