Siberasi.id – Baperkam di RW 05, Pekalangan Selatan, Kelurahan Pekalangan, Kota Cirebon terbakar pada Senin (20/11) sekira jam 10.30.
Menurut sejumlah saksi, yakni warga sekitar Baperkam, kebakaran ini diduga akibat dari sejumlah anak-anak bermain api di Lantai 2 Baperkam tersebut.
Entah bagaimana, tiba-tiba api membesar lalu membakar seluruh barang-barang yang ada di Baperkam tersebut. Mengetahui Baperkam kebakaran, warga langsung melapor ke Dinas Damkar Kota Cirebon.
Dibantu warga setempat, api akhirnya berhasil dipadamkan. Tidak ada korban jiwa pada peristiwa kebakaran ini.
“Ada sejumlah anak-anak kecil bermain api di lantai 2 Baperkam. Kemudian api membesar dan membakar Baperkam ini. Sejumlah barang-barang termasuk buku-buku bacaan ikut terbakar,”ujar Dasuki Catu Hafid selaku Ketua RW O5 Pekalangan Selatan, Kelurahan Pekalangan, Kota Cirebon.
Petugas Dinas Pemadam Kebakarn dan Penyelamatan (DPKP) Kota Cirebon berhasil memadamkan kebakaran. Juga melakukan pendinginan dan pencegahan agar tidak ada sumber api yang menyala lagi. (red)