Siberasi.id – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cirebon memastikan hingga saat ini belum ada laporan kasus cacar monyet atau monkeypox (Mpox) di wilayah Kota Cirebon. Meski demikian, masyarakat diimbau tetap waspada dan menjaga kesehatan. Kepala Dinas Kesehatan Kota Cirebon, dr Siti Maria Listiawaty, mengingatkan pentingnya penerapan protokol kesehatan, terutama saat kondisi tubuh sedang tidak fit. “Sampai saat ini, belum ada laporan kasus cacar monyet di Kota Cirebon. Kami berharap situasi ini tetap terkendali,” ujarnya saat diwawancarai, Senin (9/9/2024). Ia menjelaskan, cacar monyet dapat menular melalui kontak langsung, hubungan seksual, serta kontak dengan benda yang terkontaminasi. Oleh karena itu, masyarakat diimbau untuk…
Penulis: admin
Siberasi.id – PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit VI Balongan terus menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) atau Corporate Social Responsibility (CSR) yang berkelanjutan. Salah satu bentuk dukungan nyata tersebut adalah dengan mengikutsertakan kelompok Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) binaannya dalam pameran Pertamina SMEXPO Jawa Barat, yang berlangsung di Cihampelas Walk, Bandung, pada 6-8 September 2024. Pameran ini mengusung tema ‘Lokal Jadi Vokal’. Area Manager Communication, Relations, and CSR PT KPI RU VI Balongan, Mohamad Zulkifli, menyatakan tujuan utama partisipasi ini adalah memperkenalkan produk-produk lokal, baik olahan pangan maupun kerajinan tangan, kepada pasar…
Siberasi.id – Pertandingan sepak bola persahabatan antara Forkopimda Kabupaten Cirebon dan Persib Legend digelar di Stadion Watubelah, Kecamatan Sumber, pada Senin (9/9/2024). Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) tingkat Kabupaten Cirebon 2024, sekaligus sebagai bentuk apresiasi terhadap perkembangan infrastruktur olahraga di wilayah tersebut. Sekretaris Daerah Kabupaten Cirebon, Dr Hilmy Riva’i MPd menyoroti potensi besar para pemain lokal. Menurutnya, keberadaan stadion yang representatif seperti Watubelah dapat dimanfaatkan untuk pengembangan atlet lokal, bahkan untuk kompetisi tingkat Liga 3 atau Liga 2. “Stadion Watubelah sudah sangat representatif untuk digunakan dalam berbagai kompetisi. Ini tentunya menjadi dukungan penting bagi pembinaan…
Siberasi.id – Dukungan terhadap pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Cirebon, Effendi Edo-Siti Farida, terus bertambah jelang Pilkada 2024. Relawan yang tergabung dalam komunitas Sahabat IDOLA (SAHID) secara resmi menyatakan dukungannya pada deklarasi yang digelar di Sekretariat Bersama Tim Pemenangan, Jalan Cipto, pada Minggu (8/9/2024). “Kami siap mengantarkan pasangan Effendi Edo-Siti Farida menjadi Walikota dan Wakil Walikota Cirebon periode 2024-2029,” ujar Koordinator Sahabat IDOLA, Hendra Yuandana. Hendra menjelaskan, Sahabat IDOLA telah menyiapkan lebih dari 100 relawan yang tersebar di seluruh kelurahan di Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon. “Anggota kami ada di setiap RW di lima kelurahan. Kami siap bergerak door to…
Siberasi.id – Calon Walikota Cirebon Eti Herawati bertemu dengan politisi senior Kota Cirebon, Bamunas Setiawan Boediman, pada Sabtu (7/9/2024) sore di Grage Hotel, Jalan Kartini, Kecamatan Kesambi. Pertemuan yang berlangsung hangat ini juga dihadiri oleh Ketua Tim Pemenangan, Harry Saputra Gani. Dalam pertemuan tersebut, berbagai topik dibahas, mulai dari kerja sama membangun Organisasi Masyarakat (Ormas) Nasional Demokrat hingga langkah-langkah strategis untuk meningkatkan perekonomian Kota Cirebon. Menurut Harry, pertemuan dengan Bamunas bertujuan mempererat silaturahmi sekaligus meminta saran dan dukungan dari Bamunas, yang dikenal sebagai pengusaha sukses di Kota Cirebon. “Kami bertemu dengan Pak Oki (Bamunas) untuk bernostalgia dan mempererat silaturahmi. Bagi…
Siberasi.id – Pengurus DPP Partai Golkar, Dave Laksono, menginstruksikan seluruh kader Partai Golkar, termasuk sayap partai, untuk bekerja keras memenangkan pasangan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Cirebon, Efendi Edo-Siti Farida, pada Pilkada 2024 mendatang. “Mulai dari jajaran pengurus DPD, sayap partai, hingga anak ranting, semuanya wajib mengantarkan pasangan Efendi Edo-Siti Farida menuju kemenangan dalam Pilkada Kota Cirebon 2024,” ujar Dave setelah rapat konsolidasi di Sekretariat IDOLA, Jalan Cipto, pada Sabtu (7/9/2024). Dengan berbekal suara terbanyak pada Pileg sebelumnya, Dave meyakini bahwa pasangan Efendi Edo-Siti Farida memiliki peluang besar untuk menang di Pilkada Kota Cirebon 2024. Apalagi, mereka juga didukung…
Siberasi.id – Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Cirebon, Eti Herawati dan Suhendrik, menghadiri pertemuan dengan masyarakat Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon, pada Sabtu (7/9/2024). Selain memaparkan visi dan misi pasangan Bersama Eti-Suhendrik (BERES), keduanya juga membahas berbagai potensi peningkatan ekonomi di Kota Cirebon. Dalam sambutannya, calon Walikota Eti Herawati mengungkapkan, pertemuan ini merupakan undangan dari Bendahara DPC Gerindra Kota Cirebon, Hendi Nurhudaya, bersama massa pendukung dari pemilihan legislatif sebelumnya. “Saya ucapkan terima kasih kepada Pak Haji Suhendi yang telah mengumpulkan warga sebanyak ini. Saya memohon doa restu dan dukungan dari bapak ibu sekalian untuk saya dan Mas Suhendrik,” ujar Eti…
Siberasi.id – Dani Mardani-Fitria Pamungkaswati merupakan pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Cirebon pada Pilkada 2024. Pasangan ini menunjukkan cara berbeda dalam mendekati masyarakat dengan bermain di wahana permainan pasar malam Muludan Kasepuhan. Berbagai permainan dicoba oleh keduanya, hingga mengundang perhatian masyarakat setempat. Wahana yang dimainkan tersebut diantaranya adalah kora-kora, lempar gelang dan lempar bola. Bahkan dari permainan tersebut bisa memperoleh hadiah. Selain mencoba wahana permainan, Dani-Fitria juga mencoba kuliner yang ada di pasar malam serta berkomunikasi dengan warga sekitar. Komunikasi yang dibangun sangat interkatif. Calon Wakil Walikota Cirebon, Fitria Pamungkaswati mengatakan, pasar malam Muludan merupakan agenda tahunan di Kota…
Siberasi.id – Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati menyatakan kebanggaannya terhadap prestasi Kilang Pertamina Balongan, Indramayu. Hal ini disampaikan saat berdialog dengan pekerja Generasi Z dari Kilang Balongan dan Pertamina Group di Indramayu, Jumat (6/9/2024). Nicke menyebut ada tiga prestasi utama yang patut dibanggakan dari Kilang Pertamina Balongan. Pertama, Kilang Balongan telah menyelesaikan administrasi untuk pengembangan Buffer Zone, yang akan segera dimulai. Kedua, Kilang Balongan berhasil menjalankan proyek Refinery Development Master Plan (RDMP) Phase 1. Proyek ini meningkatkan kapasitas kilang dari 125 ribu menjadi 150 ribu barel per hari dan mengurangi impor BBM. Ketiga, Nicke mengapresiasi inovasi pekerja kilang…
Siberasi.id – Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Cirebon, Eti Herawati dan Suhendrik, menerima aspirasi dari pimpinan organisasi masyarakat (ormas) Islam dan Pengurus At-Taqwa Center pada Jumat (6/9/2024). Pertemuan tersebut bertujuan mendengarkan masukan terkait peningkatan kegiatan keagamaan dan perhatian lebih pada pendidikan Islam di Kota Cirebon, yang juga dikenal sebagai Kota Wali. Para pimpinan ormas yang hadir termasuk dari Majelis Ulama Indonesia (MUI), Ketua PCNU, Ketua PDM, Ketua PUI, Ketua Persis, hingga Al-Irsyad Al-Islamiyyah. Ketua At-Taqwa Center, Dr. KH Ahmad Yani M.Ag, menyampaikan, silaturahmi ini bertujuan untuk menjaring aspirasi demi perbaikan Kota Cirebon ke depan. “Kami dari At-Taqwa dan PCNU menginisiasi…
