Siberasi.id – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dialog bersama ratusan masyarakat Jawa Barat, Kamis (11/1/2024), di El Royale Hotel Bandung.
Dialog bertema ‘Kesejahteraan untuk Semua’ tersebut merupakan dialog pertama AHY sebelum ke Jawa Tengah, Jawa Timur dan daerah lainnya di Indonesia.
Selain masyarakat, hadir dalam tersebut Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ketua Umum Srikandi Demokrat Annisa Pohan dan Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Barat Anton Sukartono Suratto.
Pada kesempatan itu, AHY menyampaikan 14 program prioritas Partai Demokrat yang dinilai mampu menjawab berbagai persoalan yang tengah dirasakan masyarakat. Seperti persoalan mahalnya harga kebutuhan pokok, pengangguran dan subsidi pupuk bagi petani.
“Saya memahami betul banyak persoalan yang tengah dialami masyarakat, oleh sebab itu Partai Demokrat memiliki solusi dari persoalan itu,” kata AHY.
Program prioritas Partai Demokrat, sambung AHY, telah dijalankan saat SBY menjadi Presiden ke-6 RI. Banyak trobosan yang dilakukan pemerintah waktu itu dan manfaatnya banyak dirasakan masyarakat.
“Di era Presiden SBY banyak meluncurkan berbagai program yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. Seperti PNPM mandiri, bantuan langsung tunai (BLT), bantuan sosial (Bansos) dan lainnya,” ujar AHY.
Tidak dipungkiri, lanjut AHY, sejumlah program tersebut masih dilanjutkan oleh Presiden Joko Widodo. Sehingga bagi AHY, pilihan yang tepat Partai Demokrat bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM) dan mendukung Prabowo-Gibran sebagai capres di Pemilu 2024.
“Kami yakin pasangan Prabowo-Gibran bisa merealisasikan program prioritas Partai Demokrat dan mampu memberikan yang terbaik untuk masyarakat Indonesia,” ungkapnya.
AHY mengajak kepada seluruh masyarakat untuk mendukung 14 program prioritas Partai Demokrat ini. Dia memastikan rakyat akan semakin sejahtera sesuai moto Partai Demokrat ‘Bersama Kita Kuat, Bersatu Kita Bangkit’.
“Janji-janji Partai Demokrat sangat realistis tidak berandai-andai. Jadi kami meminta dukungan dari rakyat Indonesia, khususnya di Jawa Barat,” tuturnya.
AHY berharap pemilu 14 Februari 2024 nanti berlangsung damai dan demokratis. Bukan hanya itu, AHY mengajak masyarakat cerdas dalam menyaring informasi yang beredar di media sosial.
“Masyarakat jangan sampai termakan isu hoax yang berakibat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia,” ungkap AHY.