Siberasi.id – Sejak 12 Desember 2023, Eti Herawati tidak lagi menjadi Walikota Cirebon. Apakah yang akan dilakukannya?
Usai malam apresiasi dan pisah sambut Walikota Cirebon beberapa waktu lalu Eti mengatakan, banyak program kerja dan pembangunan di Kota Cirebon harus terus dilanjutkan. Dengan cara memperkuat kolaborasi dan kerja sama untuk merealisasikan program yang belum terlaksana.
“Ada beberapa program kerja yang belum terealisasi dan berjalan maksimal. Saya harap bisa dilanjutkan agar programnya bisa bermanfaat untuk masyarakat Kota Cirebon,” ucapnya.
Masih dikatakan Eti, visi misi SEHATI memang ada yang belum mencapai target. Terutama kesejahteraan masyarakat. Oleh sebab itu, ia berharap program tersebut bisa terealisasi oleh Pj Wali Kota Cirebon.
“Yang baik bisa dilanjutkan dan yang belum bisa diperbaiki. Semua itu demi masyarakat Kota Cirebon,” kata Eti.
Ditanya awak media apa yang akan dilakukan setelah tidak lagi menjabat walikota? Eti secara diplomatis menjawab, akan bersama keluarga dulu. Setelah itu baru melangkah ke agenda-agenda selanjutnya.
“Kita kan sedang dalam tahun politik, sebagai Ketua DPD NasDem Kota Cirebon, kami akan fokus pemenangan pada Pileg dan Pilpres 2024 mendatang,” imbuhnya. (red)