Siberasi.id – Pemkot Cirebon bergerak cepat menyiapkan rancangan pembangunan daerah (RPD) tahun 2024-2026, sebagai salah satu upaya untuk memastikan keberlanjutan program pada masa transisi kepemimpinan.
Pada 2024 mendatang akan ada Pilkada Kota Cirebon. Sehingga akan terjadi transisi kepemimpinan. Penyusunan RPD menjadi langkah konkret untuk memastikan keberlanjutan program Pemkot Cirebon.
Hal tersebut disampaikan Walikota Cirebon, Nashrudin Azis usai membuka forum konsultasi publik RPD tahun 2024-2026 di Hotel Prima Jalan Siliwangi Kota Cirebon, Rabu (30/11/2022). “Kami meminta masukan dari pemangku kepentingan di Kota Cirebon,” kata Azis.
Azis menilai, sejumlah permasalahan pembangunan di Kota Cirebon perlu dituntaskan bersama-sama. Melalui intervensi program dan kegiatan di masing-masing perangkat daerah.
“Program-program di perangkat daerah harus terintegrasi dan berkesinambungan. Dengan tujuan lebih terarah dan tertata,” katanya.
Permasalahan pembangunan di Kota Cirebon antara lain, belum optimalnya kualitas hidup masyarakat dengan tidak tercapainya target Indeks Pembangunan Manusia (IPM) pada tahun 2021. “Dari target yang ditetapkan sebesar 75,44 poin, hanya mencapai 75,25 poin,” ujar Azis.
Kepada para kepala perangkat daerah, Azis meminta, dapat segera melakukan penyusunan rencana strategis (renstra) perangkat daerah tahun 2024-2026. Tentunya dengan memperhatikan hal-hal teknis yang telah ditetapkan.
“Kepala perangkat daerah harus siap berkomitmen untuk menyelesaikan tahapan RPD dan menjalankan program sesuai dengan tugas dan kewenangannya. Sehingga program-program yang sudah berjalan dapat berlanjut,” tegas Azis.
Pihaknya juga berharap dokumen RPD yang tengah disusun, menjawab permasalahan dan kebutuhan pembangunan di Kota Cirebon. Berorientasi pada reformasi birokrasi, peningkatan pelayanan publik, sinkronisasi program mulai pemerintah pusat, provinsi hingga Kota Cirebon.
“Dan pengembangan ekonomi daerah yang mendukung ekonomi regional dan nasional, serta peningkatan kesejahteraan masyarakat,” katanya. (jri)