Siberasi.id – Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) berkembang pesat di hampir semua daerah di Indonesia. Salah satunya di Kota Cirebon. Bahkan, Kota Cirebon punya potensi besar dalam karya TIK.
Seperti disampaikan Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (DKIS) Kota Cirebon, Ma’ruf Nuryasa saat menghadiri Roadshow Indonesia Entrepreneur TIK (IdenTIK) Tahun 2022, di salah satu hotel di Tuparev Kabupaten Cirebon, Rabu (6/4/2022).
Menurutnya, roadshow ini membuka peluang dan akses kepada pegiat TIK yang memiliki karya untuk bisa berkompetisi, berkolaborasi dan berkembang menjadi karya yang lebih bermanfaat.
Ia menambahkan, hasil survei Kominfo Jawa Barat, indeks aksebilitas internet di Kota Cirebon merupakan salah satu yang terbaik di Jawa Barat. “Serta kemampuan teknologinya nomor dua tertinggi di kota/kabupaten di Jawa Barat,” kata Ma’ruf.
Hal itu menunjukkan bahwa Kota Cirebon punya potensi besar dalam karya TIK. Tahun lalu, pihaknya mengikuti ajang IdenTIK kategori publik sektor.
“Dua program yang kita daftarkan, yakni Cirebon Siaga 112 dan Wistakon. Masing-masing dapat peringkat pertama dan keempat,” tutup Ma’ruf.
Sebagai informasi, IdenTIK merupakan ajang kompetisi tahunan yang diselenggarakan Kementerian Komunikasi dan Informatika. Tujuannya untuk menggali potensi inovasi karya terbaik di bidang TIK.
“Karya terpilih dari kompetisi IdenTIK nantinya akan berkesempatan untuk berlaga mewakili Indonesia dalam kompetisi di tingkat regional, yaitu ASEAN ICT Awards (AICTA),” kata Koordinator Pemberdayaan Kapasitas Teknologi Digital Direktorat Pemberdayaan Informatika, Aris Kurniawan.
Aris menambahkan, dalam ajang kompetisi AICTA, Indonesia telah berhasil meraih prestasi gemilang. Yaitu meraih gelar juara umum secara berturut-turut pada 2019 dan 2021. (jri/adv)