CIREBON – Hujan deras disertai angin kencang memicu atap garasi mobil pemadam kebakaran (damkar) di kantor Dinas Damkar Kota Cirebon nyaris ambruk, Minggu (23/1/2022) petang.
Diketahui, dinding penyangga atap pada bagian garasi mobil damkar retak cukup lebar, hingga menganga. Kondisi itu dikhawatirkan akan membuat bagian atap ambruk dan menimpa armada damkar.
Kepala Dinas Damkar Kota Cirebon, Adam Nuridin mengatakan, pihaknya mengetahui atas garasi armada damkar hampir ambruk sekitar pukul 17.50 WIB.
“Personel kami mengecek langsung, memang retaknya besar dan panjang. Sangat berpotensi ambruk,” kata Adam.
Tak berpikir lama, sambung Adam, pihaknya segera mengevakuasi sejumlah armada damkar yang terparkir di garasi ke luar halaman kantor dinas.
“Kemudian area garasi juga kita pasang tanda agar tidak ada yang melintas di situ, karena membahayakan,” katanya. (jri)