CIREBON – Suaminya diklaim telah loncat dari Partai Gerindra dan kini ikut dalam perebutan ketua DPC PPP Kota Cirebon, Ketua DPRD Kota Cirebon Affiati angkat bicara.
Ditemui usai memimpin rapat Badan Anggaran (Banggar) di gedung DPRD Kota Cirebon, Affiati menyerahkan proses perebutan ketua DPC PPP kepada suaminya, H Zaenal Muttaqin (HZM).
“Itu urusan bapak. Saya serahkan ke bapak,” ungkap Affiati seraya berlalu meninggalkan Griya Sawala gedung dewan, Senin (1/11/2021).
Disinggung mengenai adakah restu yang diberikan kepada sang suami untuk mengikuti proses di PPP, Affiati tak menjawab. “Belum jelas kan hasilnya juga,” kata politisi Partai Gerindra itu.
Namun demikian, ia tetap mendoakan dan berharap yang terbaik bagi sang suami. “Saya sih yang terbaik saja dari Allah seperti apa,” kata dia.
Sebelumnya, Demisioner sekaligus Plt Ketua DPC PPP Kota Cirebon Kusnadi Nuried saat dikonfirmasi, Minggu (31/10/2021), membeberkan bahwa HZM yang semula berstatus sebagai kader Partai Gerindra, kini sudah menjadi kader PPP.
“Zaenal sudah menjadi kader PPP. Sudah ber-KTA, sejak setelah bertemu Pak Uu (politisi PPP sekaligus wakil gubernur Jawa Barat),” kata Kusnadi. (jri)