Siberasi.id – Meriahkan Hari Jadi Cirebon ke-597, Pemerintah Kota Cirebon berkolabrasi dengan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Jawa Barat dalam agenda Jabar Run 10K, Minggu (14/7/2024).
Selain momentum hari jadi Cirebon, kegiatan ini juga bermaksud memajukan olahraga lari serta mendorong pertumbuhan sektor ekonomi dan pariwisata bagi tuan rumah. Jabar Run 10K di Kota Cirebon ini merupakan yang ke lima dan kota yang ke tiga.
“Sebelumnya, tiga kali di Pangandaran, kemudian gelaran ke empat di Kota Bogor dan Kota Cirebon menjadi kota yang ke tiga. Semoga kegiatan ini bisa berjalan lancar dan aman,” ujar Kepala Dispora Jabar, Drs H Asep Sukmana MSi.
Asep juga mengakui, khusus perhelatan di Kota Cirebon jumlah pelari dibatasi hanya 2.000 orang, karena mempertimbangkan keamanan, keselamatan dan ketertiban. “Jika tidak dibatasi, maka bisa mencapai lebih dari 5.000 orang,” paparnya.
Pj Walikota Cirebon, Drs H Agus Mulyadi MSi mengatakan, tahun 2024 ini Kota Cirebon ditunjuk sebagai tuan rumah oleh Dispora Jabar karena untuk pengembangan wilayah bagian pantai utara (pantura).
“Sebelumnya di Pangandaran karena untuk pengembangan wilayah selatan Jabar, kemudian Kota Bogor pengembangan wilayah Priangan dan sekarang Kota Cirebon untuk pengembangan wilayah pantura,” terangnya.
Agus menilai, perhelatan ini sebagai dukungan Pemprov Jabar, karena memiliki dampak yang luar biasa terhadap sektor ekonomi dan pariwisata. Terlebih animo pelari yang mendaftar mencapai 2.000 peserta.
“Ini potensi yang luar biasa bagi Kota Cirebon sebagai destinasi. Ekonomi dan pariwisata tumbuh, terbukti hotel-hotel di Kota Cirebon penuh. Karena satu pelari saja, bisa membawa keluarga. Jika satu orang melakukan transaksi minimal Rp1,8 juta, maka ada potensi perputaran ekonomi mencapai Rp6-7 miliar,” ungkapnya.
Sebab itu, Agus mengajak seluruh masyarakat Kota Cirebon ikut serta dalam menciptakan keamanan dan kenyamanan daerah. “Tunjukan masyarakat Kota Cirebon, dengan gembira menyambut perhelatan Jabar Run 10K,” tuturnya.
Sebagai informasi, pada Jabar Run 10K ini terdapat kategori lomba, terdiri dari 10K Nasional, Master (45 tahun ke atas), serta kelas pelajar (13–18 tahun). Jenjang podium adalah 1 hingga 5 dan total hadiah menarik.