Siebrasi.id – Palang Merah Indonesai (PMI) Kota Cirebon gelar gebyar donor darah untuk peringat Hari Donor Darah Sedunia yang ke-20, Jumat (14/6/2024), di Kantor PMI Kota Cirebon.
Dari kegiatan ini, PMI Kota Cirebon berhasil menarik menarik lebih dari 600 pendonor yang mendaftar secara online. Kemudian pada kesempatan yang sama, PMI juga memberikan penghargaan kepada individu yang telah melakukan donor darah sebanyak 100 kali, 75 kali, dan 50 kali.
Selain kepada individu, PMI Kota Cirebon juga memberikan apresiasi dengan memberikan penghargaan kepada instansi yang secara konsisten menyelenggarakan kegiatan donor darah.
Ketua PMI Kota Cirebon, dr H Muhammad Edial Sanif SpJP mengapresiasi, kepada para pendonor yang telah berkontribusi, terutama kepada 600 orang yang telah mendaftar secara online.
“Alhamdulillah, ada 600 orang yang mendaftar secara online untuk mendonorkan darahnya demi kemanusiaan. Kami juga memberikan sertifikat penghargaan kepada mereka yang telah melakukan donor sebanyak 100, 75, dan 50 kali,” ujar dr Edial.
Dr Edial juga mengucapkan terima kasih, kepada berbagai pihak, termasuk pendonor, instansi, dan sponsor yang selalu mendukung kegiatan PMI Kota Cirebon. Semoga apa yang sudah diberikan menjadi ladang ibadah.
“Semoga ibadah ini memberikan yang terbaik, salah satunya melalui donor darah. Memberikan darah bukan hanya memberikan fisik kita, tetapi juga memiliki efek psikologis positif,” tambahnya.
“Darah yang kita donorkan mungkin kita tidak tahu siapa penerimanya, tetapi yakinlah bahwa suatu saat kita akan mendapat pahala dan penghargaan dari Tuhan.” imbuhnya.
Pj Walikota Cirebon, Drs Agus Mulyadi MSi turur mengapresiasi, atas peran PMI Kota Cirebon yang selalu menjadi yang terdepan saat terjadi bencana, termasuk selama pandemi Covid-19 dan berbagai bencana alam dan non-alam lainnya.
“PMI Kota Cirebon selalu bergerak cepat dan berada di garda terdepan dalam situasi terbatas sekalipun,” kata Agus.
Agus juga mengucapkan terima kasih kepada para pendonor yang konsisten menyumbangkan darahnya. “Donor darah tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan pendonor melalui sirkulasi darah yang baik, tetapi juga memberikan kehidupan bagi mereka yang membutuhkan,” ujarnya.
Agus juga menyampaikan kepada pendonor, organisasi sosial yang aktif dalam kegiatan donor darah, serta mitra-mitra yang telah berkolaborasi membantu tugas-tugas PMI Kota Cirebon.